Rohil

Kapolsek Sinaboi Sambang Kediaman Tokoh Masyarakat Tiong Hoa Sungai Bakau

  • Kamis, 30 Januari 2025

RIAURAYA.TV, SINABOI -- Sambang warga Kapolsek Sinaboi AKP Yosi Marlius kunjungi kediaman tokoh masyarakat Tiong hoa di Kepenghuluan Sungai Bakau, Kecamatan Sinaboi.

Kunjungan Kapolsek tersebut di kediaman Pak Acuan tokoh warga Tiong hoa di Kepenghuluan Sungai Bakau, Kecamatan Sinaboi. Pada kegiatan tersebut juga terlihat hadir salah seorang personil Polsek Sinaboi, Camat Sinaboi Syamsu Kamar S.Sos, PJ Penghulu Sungai Bakau M Yusuf, dan tokoh masyarakat Sungai Bakau Pak Karim.

Kunjungan silaturahmi tersebut dalam rangka mengecek keamanan  rangka suasana Imlek 2025 di Kepenghuluan Sungai Bakau, dan Pak Acuan salah seorang warga Tiong hoa dan tokoh masyarakat Tiong hoa di sungai bakau yang merayakan Imlek 2025.

"Dalam rangka pengamanan dan pengecekan suasana Imlek 2025, hari ini kita berkunjung di kediaman Pak Acuan tokoh masyarakat Tiong hoa di Sungai Bakau. Kegiatan ini didamping mengecek keamanan, juga dalam rangka silaturahmi,"kata AKP Yosi Marlius S.Sos.MH.

Kapolsek mengakui, sampai saat Imlek 2025 di Kecamatan Sinaboi  masih aman, dan kondusif. Dirinya berharap rangkaian kegiatan Imlek 2025 di Kecamatan Sinaboi berjalan lancar dan situasi tetap aman.(mm)

 

Jangan lupa subscribe, like, komen dan juga kunjungi Instagram kami @riauraya.tv

#rokan-hilir

Video Lainnya